April 15, 2025
IMG_20250313_052054

ExposeBanten.com | Jakarta – PSSI kecolongan, dihebohkan dengan kabar bahwa pemain muda berbakat berdarah Indonesia, Samuel Silalahi, resmi mendapat panggilan dari Timnas Norwegia U-21.

Samuel Silalahi yang berposisi sebagai gelandang serang ini telah menunjukkan performanya diusia 19 tahun bersama klub Stromsgodset, yang berlaga di kasta tertinggi liga Norwegia, Eliteserien.

Pemain Keturunan Indonesia yang berkembang di akademi Norwegia. Ia telah tampil sebanyak 16 pertandingan bersama tim utama Stromsgodset dengan catatan 1 assist.

Selain itu, dalam posisi gelandang serang di tim cadangan Stromsgodset II, ia telah mencatatkan 64 penampilan dan mencetak 18 gol.

Apakah PSSI kecolongan dalam memantau talenta diaspora? Pemanggilan Samuel Silalahi ke Timnas Norwegia U-21 menimbulkan pertanyaan di kalangan pecinta sepak bola Indonesia.

Dalam hal ini, PSSI harus lebih proaktif dalam memantau pemain keturunan yang potensial.

Masih Bisakah Samuel Silalahi Membela Timnas Indonesia?

Aturan FIFA menyebutkan, meskipun telah dipanggil ke Timnas Norwegia U-21, peluang Samuel untuk memperkuat Timnas Indonesia di masa depan masih terbuka. Pemain yang hanya bermain di tim junior suatu negara belum sepenuhnya terikat dengan federasi tersebut hingga tampil di ajang resmi bersama Timnas Senior.

Jika Timnas Indonesia ingin mendekatinya, komunikasi dengan Samuel Silalahi dan keluarganya menjadi langkah penting. (Red)

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *