
ExposeBanten.com | Tangerang – Pembukaan MTQ ke 55 di wilayah Kecamatan Kronjo kabupaten Tangerang Selasa (14/1/2025) sore di guyur hujan deras, ini akan menjadi kendala dalam pelaksanaan di malam hari.
Aripin salah satu aktivis pemerhati, asal atau lahir di Kronjo, sangat menyayangkan kepada panitia pelaksana MTQ tersebut.
Menurut Aripin,” acara MTQ tingkat kabupaten ini, kurang persiapan yang matang dalam pelaksanaan, kenapa acara Akbar semacam ini tidak ada ritual-ritual dengan pakai pawang hujan,” ujarnya.
“Memang benar, hujan tidak bisa dihentikan, minimal hujan yang deras ini, di geser dulu kelaut, sampai pelaksanaan MTQ tingkat kabupaten ini selesai, pelaksanaan ini kan cuma beberapa hari saja, dari tanggal 14 – 19”
Disini banyak orang yang pintar untuk urusan seperti itu, kurang nya komunikasi dari panitia pelaksana dengan tokoh masyarakat disini ya begini akibatnya,” terang Aripin.
Masih katanya (Aripin), pegawai pemerintah kecamatan Kronjo banyak putra daerah Kronjo, minimal memberi masukan kepada camat, untuk pakai pawang hujan.
“Saya tidak menyalahkan camat, karena pak camat bukan asli orang Kronjo”
Acara MTQ ke 55 tingkat kabupaten ini di selenggarakan di kecamatan Kronjo, saya warga Kronjo bangga akan kinerja camat, mampu di percaya untuk menjadi tuan rumah acara MTQ tingkat kabupaten, akan tetapi saya sangat sayang acara ini di guyur hujan terus menerus,” pungkasnya.
(Red)