
ExposeBanten.com | Kab.Tangerang – Mengenang Ulama Kharismatik Abuya Uci Thurtusi, Siapa yang tak mengenal Kepopulerannya di Banten setara dengan tokoh dan ulama lain yang ada di Indonesia seperti Habib Lutfi bin Yahya dan Abuya Muhtadi.
Abuya Uci Turtusi, atau yang lebih dikenal sebagai Abuya Uci, adalah pimpinan Pondok Pesantren Al-Istiqlaliyah di Kampung Cilongok, Desa Sukamantri, Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang.
Abuya Uci dikenal karena ceramahnya yang menggunakan bahasa Sunda dan karismanya yang menarik banyak kalangan, termasuk tokoh-tokoh dari dalam dan luar negeri. Beliau juga dikenal sebagai sahabat dekat Gus Dur dan Habib Lutfi bin Yahya.
Ribuan umat muslim memadati kawasan Pondok Pesantren Salafiyah Al-Istiqlaliyah untuk berziarah ke Makam Abuya Uci.
Salah Satu warga yang datang dari Sukamulya Kabupaten Tangerang, Erna, menyampaikan datang kesini untuk berziarah ke makam Abuya Uci.
“Saya datang bersama orang tua (ibu), anak dan Ade, untuk Ziarah kubur ke makam Abuya Uci,” Ucapnya, kepada ExposeBanten.com, Minggu (27/7/2025).
Ia juga katakan, ingin sekali melihat secara langsung makam Abuya Uci, bukan hanya katanya disini ramai pengunjung.
Erna berharap, dihari haul Abuya Uci, Ia bisa berkunjung ke makamnya lagi.
Abuya Uci Cilongok pupus pada tanggal 6 April 2021, dan haul akbarnya diperingati setiap tahun pada tanggal yang berdekatan dengan tanggal wafatnya.
(AboSopian)