
ExposeBanten.com | Kab.Tangerang – Pada siang hari ini, Sabtu 28 Desember 2024, pukul 12.00 Wib, jajaran pemerintah desa Sentul Jaya kecamatan Balaraja telah menyampaikan himbauan kepada warga masyarakat desanya, dalam menghadapi pergantian tahun.
Pergantian tahun tinggal hitungan hari, tahun terus berganti, usia semakin bertambah dan pemikiran kita terus berkembang dan meningkat, gunakan malam tahun Baru dengan kegiatan yang positif dan bermanfaat.
Kebiasaan warga masyarakat desa Sentul Jaya kecamatan Balaraja kabupaten Tangerang, sudah biasa merayakan tahun Baru dengan bermacam-macam kegiatan dan berbeda-beda acara, tergantung kebiasaan tempat di RT masing-masing.
Menurut kepala desa Sentul Jaya kecamatan Balaraja kabupaten Tangerang, menghimbau warganya, agar menjaga kenyamanan dan kondusifitas dalam merayakan pergantian tahun baru 2025.
” Saya meminta kepada warga masyarakat desa Sentul Jaya dan jajaran, RT, RW, Seperti pada tahun – tahun sebelumnya, agar di tahun ini, Masyarakat khususnya desa Sentul Jaya umum nya Kecamatan Balaraja, untuk tidak merayakan malam pergantian tahun secara berlebihan.” Jelas Muhammad Sukron, Sabtu (28/12/2024).
Masih kata Sukron (Kades), “malam pergantian menuju Tahun 2025, yang tinggal beberapa hari lagi, saya berharap agar warga lebih baik di dalam rumah untuk mengisi kegiatan yang bermanfaat, dan saya ucapkan selamat tinggal tahun 2024 selamat datang tahun 2025.
“Dalam memasuki Tahun 2025 ini, saya selaku kepala desa Sentul Jaya kecamatan Balaraja, berharap warga menjaga kondisi kesehatan karena faktor cuaca yang tak menentu, lebih baik kita berada di rumah berkumpul bersama keluarga, agar kita semua diberikan keberkahan dan kesehatan olah Allah SWT,” tutupnya.
Di tempat yang sama, Jaro 01 Sibli, menambahkan, “saya apresiasi kepada warga masyarakat desa Sentul Jaya kecamatan Balaraja apa lagi sama kadesnya yang selalu koperatif, dan warga nya juga patuh akan Himbauan yang diberikan kades”
“Desa Sentul Jaya selama di pimpin oleh kepala desa Sukron, masyarakat sangat senang dan bahagia, apa lagi pelayanan nya cepat tanggap, karena saya ada di dalamnya, berbeda dari yang lain, pokoknya top dah”
Masih Jaro Sibli Katanya : Segala bentuk perayaan tahun baru ini, semua sih sah-sah saja, yang penting jangan terlalu berlebihan, dan jangan lupa jaga kesehatan, kalau bisa gunakan malam tahun baru dengan kegiatan yang sifatnya positif dan bermanfaat buat orang banyak,”pungkasnya.
(Red)